Tuesday, February 11, 2020
Langkah Dalam whistleblowing (skripsi dan tesis)
Menurut Dasgupta dan Kesharwani, (2010) secara umum tindakan whistleblowing dapat dibagi menjadi 4 langkah yaitu: a. Seorang calon whistleblower harus mengamati apakah kegiatan yang sedang ia amati adalah suatu bentuk kecurangan, illegal, tidak bermoral, berpontensi merugikan perusahan atau tidak sah. Kegiatan tersebut akan dianggap sebagai kecurangan/kesalahan apabila tidak sejalan dengan nilai – nilai yang dianut oleh calon whistleblower ataupun organisasi. b. Ketika telah mengetahui munculnya suatu kesalahan, maka tindakan selanjutnya adalah keputusan untuk mengungkapkan hal tersebut. Sebelum pengungkapan terjadi, calon pelapor terlebih dahulu mempertimbangkan berbagai macam hal yang akan terjadi kemudian, seperti dukungan yang mungkin ia dapat, beban emosial yang mungkin akan terjadi dan lain-lain. c. Setelah melaporkan kecurangan yang terjadi dalam organisasi, selanjutnya adalah menunggu respon dari organisasi tersebut apakah akan menghentikan atau membiarkan kesalahan tetap terjadi. d. Pada langkah terakhir adalah organisasi harus memutuskan apa yang akan mereka lakukan pada sang whistleblower. Pilihan yang muncul dapat seperti mengabaikan sang pelapor, membumkan pelapor agar tidak mengungkapkan ke ranah ekternal, maupun membalas pelaporan baik dengan hal positif seperti reward, maupun negatif seperti menjatuhkan sanksi professional.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment