Untuk melihat kondisi kemampuan keuangan daerah, dapat menggunakan tolok ukur Indeks Kemampuan Rutin (IKR), yaitu suatu ukuran yang menggambarkan sejauh mana kemampuan PAD suatu daerah dapat membiayai belanja rutinnya (Radianto, 1997:42). Hasil dari perbandingan tersebut menunjukkan seberapa besar peranan PAD Kota Kupang terhadap belanja retin dalam APBD-nya.
Indikator derajat otonomi keuangan daerah dapat dilihat dari sisi pengeluaran, artinya seberapa besar kemampuan PAD dalam membiayai pengeluaran rutin suatu daerah. Tumilar (1997:38), mengatakan bahwa kemampuan PAD dalam membiayai pengeluaran rutin dapat dilihat dari indeks kemampuan rutin (IKR) yang diperoleh dari rasio besarnya PAD terhadap pengeluaran rutin daerah dalam persentase pada tahun yang sama (lihat Suhardi, 2000 :18).
No comments:
Post a Comment