Tuesday, March 12, 2024

Indikator Karakteristik Pekerjaan

 


Menurut Robbins dan Judge (2009:268), karakteristik pekerjaan
menunjukkan bahwa pekerjaan apapun bisa dideskripsikan dalam lima indikator
yaitu :

  1. Keanekaragaman keterampilan adalah tingkat sampai mana pekerjaan
    membutuhkan beragam aktivitas sehingga pekerja bisa menggunakan
    sejumlah keterampilan dan bakat yang berbeda.
  2. Identitas tugas adalah tingkat sampai mana suatu pekerjaan
    membutuhkan penyelesaian dari seluruh bagian pekerjaan yang bisa
    diidentifikasikan.
  3. Arti tugas adalah tingkat sampai dimana pekerjaan berpengaruh
    substansial dalam kehidupan atau pekerjaan individu lain.
  4. Otonomy adalah tingkat sampai mana suatu pekerjaan memberikan
    kebebasan, kemerdekaan, serta keleluasaan yang subtansial untuk
    individu dalam merencanakan pekerjaan dan menentukan presedurprosedur yang akan digunakan untuk menjalankan perkerjaan tersebut.
  5. Umpan balik adalah tingkat sampai mana pelaksanaan aktivitas kerja
    membuat seorang individu mendapatkan informasi yang jelas dan
    langsung mengenai keefektifan kinerjanya.

No comments:

Post a Comment