Tuesday, June 25, 2024

Dimensi Brand Image

 


Menurut (Kotler & Keller, 2013) mengemukakan dimensi-dimensi utama yang
membentuk citra sebuah merek sebagai berikut :

  1. Brand Identity
    Merupakan identitas fisik yang berkaitan dengan merek atau produk
    tersebut sehingga konsumen mudah mengenali dan membedakannya
    dengan merek atau produk lainnya.
  2. Brand Personality
    Merupakan karakter khas sebuah merek yang membentuk kepribadian
    tertentu sebagaimana layaknya manusia misalnya karakter tegas,
    beribawa, hangat dan sebagainya.
  3. Brand Association
    Merupakan hal-hal spesifik yang pantas atau selalu dikaitkan dengan
    suatu merek.
  4. Brand Attitude dan Behavior
    Merupakan sikap atau perilaku komunikasi dan interaksi merek dengan
    konsumen dan menawarkan benefit-benefit dan nilai yang dimiliki.
  5. Brand Benefit dan Competence
    Merupakan nilai-nilai dan keunggulan khas yang ditawarkan oleh suatu
    merek kepada konsumen yang membuat konsumen dapat merasakan
    manfaat kebutuhan, keinginan, dan obsesinya terwujudkan oleh apa
    yang ditawarkan.

No comments:

Post a Comment