Monday, July 1, 2024

Faktor yang Mempengaruhi Kepemimpinan Visioner

 


Pemimpin visioner dapat merangsang kreativitas karyawan dengan
membantu karyawan untuk memahami visi organisasi (Bass, 1998 dalam Zhou et
al., 2018) dan dengan membangkitkan antusiasme untuk visi bersama yang
menciptakan iklim positif untuk kreativitas dalam organisasi. Hal ini di dukung oleh
Amabile et al. (2004), yang menyelidiki perilaku pemimpin terkait dengan
dukungan pemimpin yang dirasakan dan menemukan bahwa pemimpin dapat
menumbuhkan kreativitas melalui bantuan langsung dalam suatu proyek,
pengembangan keahlian bawahan dan peningkatan motivasi intrinsik bawahan.
Selain itu dengan adanya knowledge sharing membantu peran kepemimpinan
visioner dalam mengembangkan kreativitas karyawan dalam organisasi.

No comments:

Post a Comment