Thursday, July 11, 2024

Pengertian Store atmosphere

 


Atmosphere (suasana toko) adalah suasan yang telah direncana yang sesuai dengan
pasar sasarannya dan menarik konsumen untuk membeli (Kotler 2005). Store
atmosphere mempengaruhi keadaan emosional pembeli yang menyebabkan atau
mempengaruhi pembelian. Keadaan emosional menghasilkan dua perasaan yang
dominan yaitu perasaan senang dan keinginan. Store atmosphere terdiri dari dua hal,
yaitu Instore atmosphere dan Outstore atmosphere (Levi dan Weitz,2001)
a. Instore atmosphere
Instore atmosphere adalah pengaturan-pengaturan di dalam ruangan yang
menyangkut:
1) Internal Layout merupakan desain dalam toko yang meliputi berbagai fasilitas
dalam ruangan antara lain dari desain dan tata letak meja kursi pengunjung,
desain meja kasir, dan penerangan, AC, audio.
2) Suara merupakan keseluruhan alunan suara yang dihadirkan dalam ruangan
untuk menciptakan kesan santai, termasuk live music yang disediakan oleh
restoran dan musik pada sound system.
3) Bau merupakan aroma yang dihadirkan dalam ruangan untuk meniptakan selera
makan yang timbul dari aroma makanan dan minuman dan aroma yang
ditimbulkan oleh pewangi ruangan. Dan menciptakan kesegaran aroma pada
ruangan
4) Tekstur merupakan tampilan fisik dari bahan yang digunakan untuk meja dan
kursi dalam ruangan dan dinding ruangan.
5) Desain interior gedung adalah penataan ruang-ruang dalam bangunan dan
kesesuaian meliputi kesesuaian penyediaan jalur yang nyaman, desai bar, desai
meja, desain lukisan dan desain system penacahayaan didalam ruangan.
b. Outstore atmosphere
Outstore atmosphere adalah pengaturan-pengaturan di luar ruangan yang
menyangkut:
1) External Layout yaitu desain berebagai fasilitas outdor, termasuk desain tempat
parker pengujung, desain rambu-rambu, dan lokasi yang strategis.
2) Tekstur merupakan tampilan fisik dari bahan yang digunakan pada bangunan
dan fasilitas ruang, termasuk tekstur dinding bagian luar ruangan dan tekstur
rambu-rambu
3) Desain eksterior bangunan adalah tata letak ruang luar bangunan, termasuk
desain rambu-rambu eksterior, letak pintu masuk, bentuk bangunan dilihat dari
luar dan system pencahayaan eksternal.

No comments:

Post a Comment