Sutrisno (2014:86) disiplin kerja adalah sikap kesediaan dan kerelaan
seseorang untuk mematuhi dan menaati norma-norma peraturan yang berlaku
disekitarnya. Dengan adanya sikap kesediaan dan kerelaan seseorang untuk
mematuhi dan menaati peraturan yang ada diperusahaan akan berpengaruh
terhadap semua karyawan sehingga dapat meningkatkan disiplin kerja karyawan.
Sastrohadiwiryo (2013:291) disiplin kerja adalah suatu sikap menghormati,
menghargai, patuh, dan taat terhadap peraturan-peraturan yang berlaku, baik
yang tertulis maupun tidak tertulis serta sangggup menjalankannya dan tidak
mengelak untuk menerima sanksi-sanksinya apabila ia melanggar tugas dan
wewenang yang diberikan kepadanya.
Hasibuan (2013:193) kedisiplinan merupakan fungsi operatif manajemen
sumber daya manusia yang sangat penting. Karena semakin baik disiplin kerja
seorang karyawan maka akan semakin tinggi pula prestasi kerja yang dapat
diraihnya.
No comments:
Post a Comment