Thursday, May 9, 2024

Pengertian Pelayanan

 


Pelayanan merupakan salah satu ujung tombak dari upaya pemuasan
pelanggan dan sudah merupakan keharusan yang wajib dioptimalkan baik oleh
individu maupun organisasi, karena dari bentuk pelayanan yang diberikan
tercermin kualitas individu atau organisasi yang memberikan pelayanan. Dalam
kata pelayanan selalu diiringi oleh kata “Publik” yang berate masyarakat banyak
atau untuk kepentingan orang banyak.Dengan hal ini pemerintah menyediakan
pelayanan bertujuan untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat. Dan dengan
demikian pelayanan dapat membuat kebutuhan banyak orang dapat terpenuhi
dengan baik.
Menurut Hardiyansah (2011:11) mendefinisikan bahwa
“pelayanan dapat diartikan sebagai aktivitas yang diberikan untuk
membantu, menyiapkan, dan mengurus baik itu berupa barang
atau jasa dari satu pihak ke pihak lain”.

No comments:

Post a Comment