Thursday, June 27, 2024

Pengertian Brand Awareness

 


Kesadaran merek atau brand awareness menurut Rifyal Dahlawy
Chalil, (2021:24) merupakan istilah pemasaran yang menggambarkan
tingkat pengakuan konsumen terhadap suatu produk dengan suatu nama.
Kesadaran merek umumnya dalam pemasaran diberikan sebagai seuatu
tingkat kesadaran konsumen terhadap bisnis. Kesadaran merek digunakan
untuk mengukur kemampuan pelanggan potensial untuk tidak hanya
mengenali citra merek, tetapi juga mengaitkanya dengan produk atau
layanan perusahaan tertentu.
Brand awareness adalah bagian dari kajian merek atau brand.
Publikasi studi merek para peneliti dengan afiliasi negara Indonesia
ditingkat internasional telah dimulai sejak tahun 1997. Menurut Aditya
Halim Perdana Kusuma, Acai Sudirman et al., Purnomo dan Rosyidah
(2020:30). Riset dan publikasi tentang brand awareness terus tumbuh dan
berkembang di tingkat internasional sebagai bagian dari riset bidang brand
management yang terus tumbuh dan meningkat.
Pengertian brand awareness kesadaran merek, menujukan
kesanggupan konsumen atau calon pembeli dalam mengingat kembali
Recognize atau mengenali Recall bahwa suatu merek merupakan suatu
bagain dari kategori produk tertentu. Menurut Anang Firmansyah
(2019:85) mengatakan bahwa brand awareness merupakan kemampuan
seorang pelanggan untuk mengingat suatu merek tertentu atau iklan
tertentu secara spontan atau setalah dirangsang dengan kata – kata kunci.
Menurut Anang Firmansyah, (2019:85) brand awareness adalah brand
awareness kesadaran merek, menujukan kesanggupan konsumen atau
calon pembeli dalam mengingat kembali Recognize atau mengenali Recall
bahwa suatu merek merupak suatu bagian dari kategori produk tertentu

No comments:

Post a Comment