Friday, June 17, 2022

Fungsi persediaan (skripsi tesis dan disertasi)

 


Secara umum fungsi persediaan adalah untuk berjaga-jaga pada
periode tertentu perusahaan akan kehabisan barang/bahan baku tertentu.
Dengan adanya persediaan maka perusahaan tidak terhambat proses
produksinya ketika stok barang habis.
Berdasarkan penjelasan Freddy Rangkuti (2002:15), apabila dilihat
dari fungsinya maka persediaan dibagi menjadi :
a. Fungsi Decoupling, adalah persediaan yang memungkinkan perusahaan
dapat memenuhi permintaan langganan tanpa tergantung supplier.
Persediaan bahan mentah diadakan agar perusahaan tidak akan
sepenuhnya tergantung pada pengadaanya dalam hal kuantitas dan waktu
pengiriman. Persediaan barang dalam proses diadakan agar proses-proses
individual perusahaan terjaga kebebasanya. Persediaan barang jadi
diperlukan untuk memenuhi permintaan produk yang tidak pasti dari
langganan ( fluctuation stock ).
b. Fungsi Economic Lot Sizing, ini perlu mempertimbangkan
penghematan-penghematan atau potongan pembelian, biaya
pengangkutan per unit menjadi lebh murah. Hal ini disebabkan karena
perusahaan melakukan pembelian dalam kuantitas yang lebih besar,
dibandingkan dengan biaya-biaya yang timbul karena besarnya biaya
persediaan (biaya sewa gudang, investasi, risiko dan sebagainya).
c. Fungsi Antisipasi, apabila perusahaan menghadapi fluktuasi permintaan
yang dapat diperkirakan dan dapat diramalkan berdasarkan pengalaman
atau data-data masa lalu, yaitu permintaan musiman. Dalam hal ini
perusahaan dapat mengadakan persediaan musiman (seasional
inventories). Disamping itu perusahaan juga sering menghadapi
ketidapastian jangka waktu pengiriman dan permintaan akan barangbarang selama periode tertentu. Dalam hal ini perusahaan memerlukan
persediaan ekstra yang disebut persediaan pengaman ( safety stock /
inventories ).

No comments:

Post a Comment