Friday, June 17, 2022

Unsur – Unsur Economic Order Quantity ( EOQ ) (skripsi tesis dan disertasi)

 


Menurut Agus Ristono (2009:23) ada beberapa unsur yang
digunakan untuk menghitung EOQ, yaitu :
a) Biaya Pesanan (Ordering Cost)
Merupakan biaya yang dikeluarkan sehubungan perusahaan melakukan
pesanan dan tidak dipengaruhi oleh jumlah barang yang dipesan.Oleh
karena itu semakin sering perusahaan melakukan pesanan, maka semakin
besar pula biaya pesanan.Biaya pesanan meliputi biaya administrasi
pemesanan, biaya penggunaan sarana telekomunikasi guna keperluan
pesanan, biaya prossesing penerimaan barang dan biaya prossesing
pembayaran.
b) Biaya Penyimpanan (Carrying Cost)
Merupakan biaya yang dikeluarkan karena perusahaan melakukan
penyimpanan bahan mentah maupun persediaan barang jadi.sekecil-
kecilnya biaya penyimpanan bergantumg pada jumlah persediaan yang
disimpan. Biaya Penyimpanan ini meliputi :
- Biaya Sewa Gedung
- Biaya Bunga Modal
- Biaya Asuransi
- Biaya Kerusakan dan Keausan
- Biaya Pajak Pertambahan Nilai

No comments:

Post a Comment