Wednesday, August 30, 2023

Equity Market Timing

 


Equity market timing adalah untuk mengeksploitasi fluktuasi sementara yang
terjadi pada cost of equity terhadap cost of other form of capital. Menurut Baker
dan Wurgler (Irawan, 2018), “Struktur modal adalah hasil kumulatif dari usaha
melakukan equity market timing dimasa lalu”. Baker dan Wurgler menemukan
bahwa “perusahaan dengan tingkat utang yang rendah adalah perusahaan yang
menerbitkan equity pada saat market value tinggi dan perusahaan dengan tingkat
utang tinggi adalah perusahaan yang menerbitkan equity pada saat market value
rendah”.
Baker dan Wurgler menggunakan market-to-book ratio, yang umumnya
digunakan sebagai proxy untuk mengukur kesempatan investasi, namun dalam
teorinya market-to-book ratio juga digunakan untuk melihat apakah nilai suatu
ekuitas itu overvalued atau undervalued. Baker dan Wurgler membangun suatu
variabel yaitu eksternal finance weighted-average market-to-book ratio. Variabel
ini adalah rata-rata tertimbang dari market-to-book ratio suatu perusahaan di masa
lampau. Variabel ini digunakan oleh Baker dan Wurgler untuk melihat usaha dari
suatu perusahaan dalam melakukan equity market timing.
Ada dua versi equity market timing yang mengikuti hasil penelitian Baker dan
Wurgler. Yang pertama adalah versi dinamis dari Myers dan Majluf (Irawan, 2018)
mengenai informasi asimetris yang mengasumsikan rasional manajer dan investor.
Versi yang kedua dari equity market timing melibatkan para investor atau manajer
yang tidak rasional dan persepsi dari mispricing. Para manajer akan menerbitkan
equity saat mereka yakin bahwa cost of equity rendah membeli kembali equity saat
cost of equity tinggi.
Apabila manajer mencoba untuk eksploitasi terlalu jauh dari ekspektasiekspektasi investor, net equity issue akan memiliki hubungan positif dengan
market-to-book. Apabila tidak terdapat struktur modal yang optimal, manajer tidak
perlu mengganti keputusan-keputusan pendanaannya pada saat perusahaan telah
dinilai dengan benar dan cost of equity terlihat normal, hal ini menunggu fluktuasifluktuasi sementara yang terjadi pada market-to-book mempunyai efek yang tetap
pada leverage

No comments:

Post a Comment