Wednesday, August 30, 2023

Struktur Modal Optimal

 


Struktur modal yang dapat memaksimumkan nilai perusahaan ataupun harga
saham adalah struktur modal yang optimal. Struktur modal yang optimal, apabila
terjadi keseimbangan antara resiko dan pengembalian sehingga dapat
memaksimalkan harga saham (Brigham dan Houston, 2006). Jika risiko lebih
besar dibandingkan dengan tingkat pengembalian, maka struktur modal dikatakan
kurang optimal dan begitupula sebaliknya. Kebijakan struktur modal merupakan
kebijakan perusahaan yang bertujuan untuk menentukan sumber pendanaan
kegiatan operasional perusahaan.
Dalam melaksanakan keputusan struktur modal, manajer perlu berhati-hati
dalam kegiatan arus kas keuangan perusahaan. Bertujuan untuk menciptakan
struktur modal yang dapat memaksimalkan kesejahteraaan pemegang saham.
Struktur modal harus diatur sedemikian rupa, agar dapat menjamin stabilitas
keuangan perusahaan dan kesejahteraan pemegang saham. Meskipun tidak ada
aturan yang pasti bagaimana membuat struktur modal yang optimal, pada
dasarnya pengaturan terhadap struktur modal dalam perusahaan harus berorientasi
pada tercapainya stabilitas keuangan perusahaan dan kesejahteraan pemegang
saham

No comments:

Post a Comment