Saturday, May 27, 2023

Definisi Strategis

 


Suatu pimpinan dalam sebuah organisasi harus mampu mengidentifikasi
lingkungan internal dan eksternal dari suatu pasar. Kegiatan yang dimaksudkan
tersebut meliputi beberapa pengamatan melalui persaingan, peraturan, tingkat
inflasi, siklus bisnis, keinginan dan harapan konsumen, serta faktor-faktor lain
yang terlibat untuk dapat mengidentifikasikan sebuah ancaman dan peluang
terhadap perusahaan. Perencanaan strategi disini merupakan suatu kegiatan yang
penting dilakukan guna memperoleh keunggulan dalam sebuah persaingan dan
untuk memuaskan keinginan pelanggan.
Pengertian strategi menurut Rangkuti (2016;5) adalah pemahaman yang
baik mengenai konsep strategi dan konsep-konsep yang berkaitan, sangat
menentuka suksesnya strategi yang disusun. Strategi merupakan alat untuk
mencapai tujuan. Konsep-konsep tersebut adalah :
1. Distincive Competence
Tindakan yang dilakukan oleh perusahaan agar dapat melakukan kegiatan
lebih baik dibandingkan dengan pesaingnya. Terdapan identifikasi distincive
competence dalam suatu organisasi dapat dilihat dari :
a. Keahlian tenaga kerja
b. Kemampuan sumber daya 
Keunggulan yang dapat diciptakan oleh distincive competence melalui
seluruh potensi sumber daya yang dilakukan dalam sebuah perusahaan atau
organisasi dapat menciptakan ketepatan dalam menentukan strategi
perusahaan. Kekuatan tersebut dapat berupa peralatan dan proses produksi
yang canggih, penggunaan saluran distribusi cukup luas, penggunaan sumber
bahan baku yang tinggi kualitasnya, dan penciptaan citra merek yang positif
serta sistem reservasi yang terkomputerisasi.
2. Competitive Advantage
Kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan agar lebih unggul dibandingkan
dengan para pesaingnya. Menurut Porter, ada tiga strategi yang dapat
dilakukan perusahaan untuk memperoleh keunggulan bersaing yaitu :
a. Cost Leadership
Perusahaan dapat memperoleh keunggulan bersaing dengan cara
memberikan harga jual lebih rendah dengan kualitas yang sama dengan
pesaing akan mengakibatkan konsumen lebih memilih kepada perusahaan
tersebut. Hal tersebut dapat dilakukan dengan menghitung skala ekonomi,
efisiensi produksi, penggunaan tekhnologi, kemudahan akses dengan
bahan baku, dan lain sebagainya.
b. Diferensiasi
Strategi diferensiasi yang dimaksud adalah dengan menciptakan persepsi
yang dibangun dalam benak konsumen terhadap nilai tertentu. 
c. Fokus
Dalam strategi fokus perusahaan dapat meningkatkan keunggulan dalam
persaingannya melalui segmentasi dan sasaran yang akan dituju.

No comments:

Post a Comment