Sunday, April 30, 2023

Nilai Perusahaan

 


Nilai perusahaan yaitu sangat penting karena dengan nilai perusahaan
yang tinggi akan diikuti oleh tingginya kemakmuran pemegang saham
(Brigham dan Houston, 2004:294).
Brealey dalam Yunitasari dan Priyadi, (2014), menyatakan bahwa
nilai perusahaan mengikhtiarkan penilaian kolektif investor tentang
seberapa baikkah keadaan suatu perusahaan, baik kinerja saat ini maupun
proyeksi masa depannya. Nilai perusahaan akan tercermin melalui harga
saham perusahaan. Jika harga saham mengalami peningkatan maka nilai
perusahaan juga akan mengalami peningkatan begitu juga sebaliknya.
Hemastuti dan Hermanto (2014), menyatakan bahwa nilai perusahaan
merupakan persepsi investor terhadap perusahaan yang sering dikaitkan
dengan harga saham. Nilai perusahaan yang tinggi menjadi keinginan para
pemilik perusahaan, sebab dengan nilai yang tinggi menunjukkan
kemakmuran pemegang saham juga tinggi.

No comments:

Post a Comment