Wednesday, April 17, 2024

Pengertian Motivasi


Motivasi merupakan kegiatan yang penting yang mengakibatkan
menyalurkan dan memelihara perilaku pegawai. Motivasi merupakan subjek
yang penting bagi pimpinan karena pemimpin harus bekerja dengan melalui
orang lain.
Motivasi berasal dari kata motif seperti yang dikemukan oleh Effendy
(1986:23) “Motif adalah kondisi seseorang yang mendorong untuk
mencari suatu kepuasaan atau mencapai suatu tujuan”. Motif dapat juga
dikatakan daya gerak yang mendorong seseorang untuk berbuat sesuatu.
Perasaan yang mendorong atau keinginan yang terkandung dalam diri
seseorang akan menimbulkan dorongan dan merangsang untuk melakukan
tindakan atau berbuat sesuatu untuk mencapai tujuan tertentu. Sementara
menurut Moekijat (2001:09):
“Motif adalah suatu keadaan dari dalam yang member
kekuatan yang menggiatkan atau menggerakkan, karenanya
disebut “penggerakan atau “motivasi” dan yang
mengarahkan atau menyalurkan perilaku kearah tujuan”.
Motivasi menurut Barelson dan Stainer yang dikutip oleh Sinambela
(2012:123) menyebutkan, bahwa:
“Motivasi adalah keadaan kejiwaan dan sikap mental
manusia yang memberikan energi, mendorong kegiatan atau
gerakan dan mengarah atau menyalurkan perilaku ke arah
mencapai kebutuhan yang memberi kepuasan atau
mengurangi ketidak seimbangan”.

No comments:

Post a Comment