Saturday, January 27, 2024

Pengertian Auditing

 


Menurut American Accounting Association Committee on
Basic Auditing Concepts dalam Simamor, 2002menjelaskan
auditing sebagai proses sistematik yang secara objektif memperoleh
dan mengevaluasi bukti yang berkaitan dengan pernyataan dengan
mengenai tindakan atau kejadian ekonomi untuk menilai tingkat
keseuaian antara pernyataan tersebut dengan kriteria yang telah
ditetapkan serta mengkomunikasikan hasilnya kepada pihak yang
berkepentingan.Menurut Suhayati & Rahayu (2010) audit adalah
suatu proses sistematis untuk memperoleh dan mengevaluasi bukti
secara objektif terhadap tingkat kesesuaian informasi antara
tindakan atau kegiatan ekonomi dengan kriteria yang telah
ditentukan.
Agoes (2012) mendefinisikan audit sebagai suatu bentuk
pemeriksaan yang dilakukan secara kritis dan sistemis oleh pihak
yang independen terhadap laporan keuangan yang sudah disusun
oleh manajemen besarta catatan dan bukti pendukungnya untuk
memberikan opini atas laporan keuangan. Sedangkan menurut
Mulyadi (2009) auditing adalah proses yang sistematik untuk
memperoleh dan mengevaluasi bukti secara objektif mengenai
asersi kepentingan dan peristiwa ekonomi untuk menentukan tingkat
kesesuaian antara asersi tersebut dengan kriteria yang ditetapkan
dan mengkomunikasikan hasil-hasilnya kepada pihak-pihak yang
berkepentingan

No comments:

Post a Comment