Saturday, January 27, 2024

Program Audit Operasional

 


Tunggal (2008:104) mengungkapkan bahwa, Program audit internal
merupakan pedoman bagi auditor operasional dan merupakan satu kesatuan dengan
supervise audit dalam pengambilan langkah-langkah audit tertentu. Langkah-langkah
audit dirancang untuk (1) mengumpulkan bahan bukti audit dan dapat mengenai
efesiensi, keekonomoisan, dan efektivitas aktivitas yang akan diperiksa. Program
tersebut berisi arahan audit dan evaluasi informasi yang dibutuhkan untuk memenuhi
tujuan audit dalam ruang lingkup penugasan audit.
Adapun menurut Tugiman (2002:24), audit program merupakan penghubung
antara survey pendahuluan dengan pengujian dilapangan. Sebagaimana survey
pendahuluan dipakai untuk memahami tujuan utama kegiatan operasi, tujuan audit
yang akan dilaksanakan, kondisi pengendalian intern, dan risiko ancaman bagi
perusahaan. Audit program disusun berdasarkan informasi yang diperoleh pada survey
pendahuluan. Oleh karena itu, isi audit program akan disesuaikan dengan sasaran,
tujuan dan cakupan audit untuk masing-masing auditable unit. Berdasarkan langkahlangkah audit yang disusun dalam audit program, auditor diharapkan mampu
mengungkapkan kelemahan sekaligus membantu auditee meningkatkan kecukupan
dan efektivitas kontrol atas risiko yang berdampak signifikan terhadap pencapaian
tujuan dan sasaran kegiatan operasi auditable unit yang bersangkutan.

No comments:

Post a Comment