Wednesday, October 13, 2021

Faktor-faktor pemilihan karir (skripsi dan tesis)

 


Menurut Dariyo (2004) dalam Oktaviani (2011) pilihan karir
dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu:
a. Faktor internal
Faktor-faktor internal yang mempengaruhi dalam proses pilihan
karir antara lain:
1) Jenis kelamin (gender)
2) Kepribadian (personality)
3) Minat dan Bakat
4) Intelegensi (kecerdasan)
b. Faktor internal
Berdasarkan konsep teori belajar sosial (social learning theory),
maka pilihan karir merupakan hasil dari proses belajar terhadap
lingkungan hidupnya. Melalui proses pengamatan yang intensif
seseorang dapat melihat baik-buruknya atau kelebihan-kekurangan
suatu karir yang dijalani oleh orang lain. Faktor-faktor eksternal ini
antara lain: orang tua, guru, teman, media massa, atau masyarakat
umum lainnya. 
Terkait dengan proses pemilihan karir Blau, dkk (1987) dalam Oktavia
(2011) teorinya mengemukakan bahwa:
a. Pilihan pekerjaan adalah merupakan suatu proses yang
berkesinambungan dan dipengaruhi oleh berbagai faktor.
b. Proses pilihan dan seleksi pekerjaan. Pilihan seseorang terhadap
suatu pekerjaan didorong oleh faktor adanya kecenderungan untuk
mendapatkan ganjaran dan faktor pengharapan terhadap terjadinya
perubahan. Keduanya terwujud disebabkan usaha yang berhasil
dalam proses belajar dari pengalaman-pengalaman sosial.
c. Faktor-faktor yang menentukan dalam memasuki pekerjaan terdiri
dari:
1) Tuntuttan untuk dapat lebih maju
2) Faktor kebutuhan fungsional, ganjaran seperti ; gaji, prestise,
promosi, bonus, dan yang sejenis
3) Faktor informasi pekerjaan
4) Faktor keterampilan teknik pekerjaan dalam berbagai macam
tugas
5) Karakteristik sosial pekerja yang berpengaruh dalam
pengambilan keputusan
6) Faktor orientasi nilai masyarakat

No comments:

Post a Comment