Thursday, October 21, 2021

Faktor yang mempengaruhi prestasi kerja karyawan (skripsi dan tesis)

 


Menurut Byars dan Rue mengemukakan adanya dua faktor yang
mempengaruhi prestasi kerja, yaitu: 
1) Faktor Individu, meliputi:
a) Usaha (effort) yang menunjukkan sejumlah sinergi fisik dan
mental yang digunakan dalam menyelenggaraan gerakan tugas.
b) Abilities, yaitu sifat-sifat personal yang diperlukan untuk
melaksanakan suatu tugas.
c) Role/task perception, yaitu segala perilaku dan aktivitas yang
dirasa perlu oleh individu untuk menyelesaikan suatu
pekerjaan.
2) Faktor Lingkungan, meliputi: Kondisi fisik, peralatan, waktu,
material, pendidikan, pelatihan, dan keberntungan. Faktor-faktor
lingkungan ini tidak langsung menentukan prestasi kerja sesorang
akan tetapi mampu mempengaruhi faktor individu. Seperti halnya
menurut Mc Cormick dan Tiffin mengemukakan bahwa prestasi
kerja merupakan hasil dari gabungan variabel individual dan
variabel fisik dan pekerjaan serta variabel organisasi dan sosial.
Dari penjelasan diatas, dapat dilihat bahwa perilaku seseorang
dalam organisasi merupakan hasil dari interaksi berbagai variabelyaitu individual dan situasional. Oleh karena itu, perilaku individu
dapat diukur berdasarkan variabel-variabel yang berhubungan
dengannya

No comments:

Post a Comment