Wednesday, October 13, 2021

Upaya Peningkatan Kinerja (skripsi dan tesis)

 


Seperti diketahui tujuan organisasi hanya dapat dicapai, karena organisasi
tersebut disukung oleh unit-unit kerja yang terdapat di dalamnya (Sutrisno,Edy
2011:184). Terdapat beberapa cara peningkatan kinerja karyawan. Menurut Stoner
dalam Sutrisno,Edy (2011:184) mengemukakan adanya empat cara, yaitu:
1) Diskriminasi
Seorang manajer harus mampu membedakan secara objektif antara mereka
yang dapat memberi sumbangan berarti dalam pencapaian tujuan
organisasi dengan mereka yang tidak. Dalam konteks penilaian kinerja
memang harus ada perbedaan antara karyawan yang berprestasi dengan
karyawan yang tidak berprestasi. Oleh karena itu, dapat dibuat keputusan
adil dalam berbagai bidang, misalnya pengembangan SDM, penggajian,
dan sebagainya.
2) Pengharapan
Dengan memperhatikan bidang tersebut diharapkan bisa meningkatkan
kinerja karyawan. Karyawan yang memiliki nilai kinerja tinggi
mengharapkan pengakuan dalam bentuk berbagai pengharapan yang
diterimanya dari organisasi. Untuk mengesankan dalam bekerja harus
diidentifikasi sedemikian rupa sehingga penghargaan memang jatuh pada
tangan yang memang berhak. 
3) Pengembangan
Bagi yang bekerja dibawah standar, skema untuk mereka adalah mengikuti
program pelatihan dan pengembangan. Sedangkan yang di atas standar,
misalnya dapat dipromosikan kepada jabatan yang lebih tinggi.
Berdasarkan hasil laporan manajemen, bagaimanapun bentuk kebijakan
organisasi dapat terjamin keadilan dan kejujurannya. Untuk itu diperlukan
suatu tanggung jawab yang penuh pada manajer yang membawahinya.
4) Komunikasi
Para manajer bertanggung jawab untuk mengevaluasi kinerja para
karyawan dan secara akurat mengkomunikasikan penilaian yang
dilakukannya. Untuk dapat melakukan secara akurat, para manajer harus
mengetahui kekurangan dan masalah apa saja yang dihadapi karyawan dan
bagaimana cara mengatasinya. Di samping itu, para manajer juga harus
mengetahui program pelatihan dan pengembangan apa saja yang
dibutuhkan. Untuk memastikannya, para manajer perlu berkomunikasi
secara intens dengan karyawan

No comments:

Post a Comment