Thursday, March 30, 2023

Indikator Modal Psikologis

 


Menurut Luthans (2007), terdapat 4 indikator dalam psychological capital
yang biasa disingkat HORE, yaitu Hope, Optimisme, Resilience, dan SelfEfficacy.
a. Hope (Harapan)
Menurut Synder dalam (Carr, 2004:90) mendefinisikan harapan sebagai
kemampuan dalam merencanakan jalan keluar untuk upaya mencapai
tujuan walaupun terdapat rintangan, serta menjadikan motivasi sebagai
cara dalam mencapai tujuan.
b. Optimism (Optimisme)
Optimism adalah suatu tendensi atau kecenderungan untuk
mengharapkan hasil yang menguntungkan (Srivastava & Angelo, 2009).
Dengan kata lain, optimism mengharapkan hal-hal untuk berlangsung
sebagaimana seharusnya.
c. Resilience (Resiliensi)
Resiliensi (daya lentur, ketahanan) adalah kemampuan atau kapasitas
insan yang dimiliki seseorang, kelompok atau masyarakat yang
memungkinkannya untuk menghadapi, mencegah, meminimalkan dan
bahkan menghilangkan dampak-dampak yang merugikan dari kondisi
yang tidak menyenangkan atau mengubah kondisi kehidupan yang
menyengsarakan menjadi suatu hal yang wajar untuk diatasi (Desmita,
2009:201)
d. Self-Efficacy (Keyakinan Diri)
Self-Efficacy yang secara umum disebut confidence secara Bahasa berarti
kepercayaan diri. Luthans (2007) mendefinisikan self-efficacy sebagai
keyakinan individu terhadap kemampuannya untuk mengerahkan
motivasi, sumber kognitif, dan metode kerja yang dibutuhkan untuk
melaksanakan dengan sukses sebuah tugas tertentu dalam sebuah
konteks yang telah diberikan

No comments:

Post a Comment