Friday, March 3, 2023

Kinerja Karyawan (skripsi, tesis, dan disertasi)

 Kinerja adalah semua tindakan atau perilaku yang dikendalikan oleh individu dan memberikan kontribusi bagi pencapaian tujuan-tujuan organisasi (Rotundo dan Saxclett, 2002). Ada tiga komponen besar kinerja yaitu: kinerja tugas (task performance), kinerja keanggotaan (citizenship peerformance) dan kinerja kontra produktif (cuonter productive performance). a.Kinerja tugas diartikan sebagai penyelesaian tugas-tugas dan tanggung jawab yang berhubungan dengan tugas yang diberikan, meliputi perilaku yang menghasilkan barang dan jasa atau pelayanan. Tugas-tugas tersebut adalah tugas-tugas yang diakui secara formal dan berbeda antara satu orgainisasi dengan organisasi yang lain. b.Kinerja keanggotaan adalah perilaku keterlibatan di dalam kehidupan politik organisasi dan mempromosikan citra organisasi yang positif dan menyenangkan. Kinerja keanggotaan memberikan sumbangan bagi tercapainya tujuan-tujuan organisasi dalam bentuk mengusahakan lingkungan sosial dan lingkungan psikologis yang menyenangkan. c.Kinerja kontraproduktif adalah perilaku sukarela yang merugikan kesejahteraan organisasi serta merugikan keanggotaannya sendiri di dalam organisasi.Kinerja menunjukkan pencapaian target kerja yang berkaitan dengan kualitas, kuantitas dan waktu (Rotundo dan Saxclett,2002). Kinerja tersebut dipengaruhi oleh kecakapan dan motivasi. Kinerja optimum tercapai jika organisasi dapat memilih karyawan yang memiliki motivasi dan kecakapan

 yang sesuai dengan pekerjaannya serta memiliki kondisi yang memungkinkan mereka agar dapat bekerja secara maksimal. Organisasi perlu memahami bahwa motivasi dan kecakapan karyawan diperlukan bagi keefektifan organisasi melalui tiga buah tipe dasar perilaku, yakni:a.Semua karyawan harus dibujuk untuk masuk dan tetap tinggal di dalam organisasi.b.Semua karyawan harus dipercaya dalam melaksanakan perannya, danc.Semua karyawan hendaknya diberi kesempatan secara spontan dan inovatif di luar deskripsi kerjanya yang formal agar bisa memberikan sumbangan bagi tercapainya tutjuan-tujuan organisasi.Secara umum kinerja merupakan kegiatan yang menghasilkan suatu akibat, pelaksanaan suatu tindakan atau serangkaian tindakan penyelesaian suatu pekerjaan untuk mencapai tujuan organisasi. Kinerja menunjukkan carapenyelesaian tugas pekerjaan yang diberikan oleh organisasi baik dengan melakukan tugas utamanya maupun dengan mendukung kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh organisasi

No comments:

Post a Comment